CDHX
Artikel ini dikutip dari website Suarasiber.com
Suarasiber.com – Strategy-into-Performance Execution Excellence (SPEx2®) DX Award yang merupakan award perusahaan terbaik di Indonesia kembali diadalkan untuk ke-8 kalinya.
SPEx2® DX Award merupakan ajang tahunan yang memiliki misi untuk mengidentifikasi dan menghargai perusahaan-perusahaan di Indonesia yang mampu menunjukkan keunggulan dalam memformulasi dan mengeksekusi strategi.
Kali ini, award mengusung tema Executing Digital Transformation.
Berdasarkan keterangan pers yang dirimkan narahuhung, Dave Ngarbingan dari PT GML Performance Consulting, award ini telah dimulai sejak tahun 2011. Perusahaan yang menerima penghargaan ialah yang terbukti mampu menunjukkan kinerja baik dalam menghadapi krisis dan tantangan bisnis selama krisis pandemi covid-19 terjadi.
Apa yang dilakukan PT GML Performance Consulting, sebut Dave, satu arah dengan apa yang disampaikan Presiden Jokowi soal Indonesia Emas untuk menjadikan Indonesia masuk sebagai negara 5 besar ekonomi dunia di tahun 2045.
Pencapaian visi ini akan membutuhkan kualitas sumber daya manusia unggul berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi.
Perusahaan di semua sektor industri memiliki peran untuk membangun diferensiasi strategi dan agilitas organisasi untuk merealisasikan visi Indonesia Emas.
Penghargaan ini diharapkan dapat memicu perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk meningkatkan kemampuan eksekusi mereka sehingga mampu menciptakan daya saing industri Indonesia yang bertaraf dunia.
Selama ini, keunggulan dalam memformulasi strategi mendapat perhatian utama dalam dunia manajemen strategi. Pandangan yang berkembang adalah strategi yang cemerlang akan membawa keunggulan dalam persaingan.
Dalam kenyataannya, berbagai riset telah menunjukkan bahwa strategi yang unggul menjadi kurang bermanfaat ketika eksekusinya tidak dikelola dengan baik. Bahkan, banyak perusahaan terlalu lelah memformulasi strategi yang unggul namun kurang meluangkan waktu mengkomunikasikan dan mengelola eksekusi strategi tersebut sehingga keunggulan riil yang diharapkan tidak terealisasi.
Dikatakan Dave, pemilihan tema Executing Digital Transformation sebagai perhatian atas pentingnya eksekusi dalam konteks transformasi digital.
SPEx2® DX Award ke-8 tahun 2023 ini akan dilakukan oleh dua institusi yang kredibel dalam menilai dan mempublikasikan penghargaan bergengsi ini, yaitu GML Performance Consulting dan Kontan Media sebagai mitra.
Penerima penghargaan akan mendapatkan pengakuan dan penghargaan atas kemampuan mengeksekusi strategi transformasi digital yang memberikan nilai tambah bagi bisnis dan stakeholdernya serta menghasilkan kinerja yang berdampak positif bagi pelanggan, karyawan dan pemegang saham dan untuk mendapatkan pembelajaran dari asesmen serta penilaian dewan juri untuk memperkuat kemampuan bertransformasi digital di masa depan.
Sebagian besar perusahaan-perusahaan yang memenangkan penghargaan SPEx2® DX Award 2023 merupakan perusahaan nasional yang berhasil menunjukkan kemampuan formulasi dan eksekusi strategi yang best-practice.
Sesuai dengan misi SPEx2® DX Award, keberhasilan perusahaan-perusahaan pemenang diharapkan menginspirasi perusahaan lainnya bahwa kemampuan formulasi dan eksekusi dapat dipupuk untuk menjadi keunggulan kompetitif.
Kemampuan formulasi dan eksekusi ini telah terbukti dapat membangun loyalitas pelanggan, engagement karyawan, dan pada akhirnya keuntungan yang berkesinambungan bagi pemegang saham.
Fase Seleksi 8th Annual SPEx2 ® DX Award 2023
Fase Seleksi 8th Annual SPEx2 ® DX Award 2023 adalah sebagai berikut:
Fase 1 : Market Data Review and Jury Analysis to Shorlist Nominees, Reviu atas big data untuk menentukan institusi/perusahaan terbaik Indonesia yang layak diundang berpartisipasi.
Fase 2 : Nominee Assessments and Documents Validation, Institusi/perusahaan terpilih wajib mengikutsertakan manajemen dan karyawan dalam survei transformasi digital dan juga institusi wajib mengisi formulir aplikasi untuk memberi bukti atas kemampuan eksekusi dan transformasi digital yang telah dilakukan dan berdampak kepada stakeholders.
Fase 3 : Nominee Presentation, Jury Assessment, & Final Review, seluruh presentasi secara online kepada Juri dilakukan oleh institusi/perusahaan & Hasil asesmen akan ditabulasi dan formulir akan direviu oleh tim Juri yang mewakili Praktisi Bisnis, Organisasi Pemerintah, Akademisi, Jurnalis, Konsultan.
Fase 4 adalah Winner Announcement, Hasil Penilaian akan diumumkan dan malam penganugerahan pada 6 Juli 2023.
Penerima SPEx2® DX Award 2023
Berikut ini adalah daftar lengkap perusahaan penerima penghargaan Strategy-into-Performance Execution Excellence (SPEx2®) DX Award 2023:
Tentang PT GML Performance Consulting
PT GML Performance Consulting (GML) merupakan perusahaan konsultasi manajemen yang telah membantu berbagai organisasi di Asia dalam meningkatkan kinerja dengan mengembangkan visi, misi, nilai budaya, dan strategi, serta menerjemahkan strategi tersebut ke dalam eksekusi yang unggul.
Dengan pengalaman implementasi lebih dari 350 proyek, GML telah melayani berbagai organisasi swasta, badan usaha milik negara (BUMN), multinasional dan lembaga pemerintahan serta nirlaba.
Klien GML terdiri dari organisasi yang memiliki karyawan puluhan orang sampai puluhan ribu orang, dengan pendapatan belasan miliar rupiah sampai ratusan triliun rupiah (Direktorat Jenderal Pajak).
Implementasi GML telah memberikan beragam perbaikan kinerja keuangan, pelayanan, maupun kepuasan karyawan yang nyata dan terukur disertai penghargaan internasional bagi kliennya. GML mengembangkan konsep dan metodologi serta melakukan berbagai riset yang dituangkan dalam berbagai penulisan buku, artikel, dan kasus studi sebagai komitmen untuk memberi solusi yang unggul kepada kliennya.
Diseminasi pengetahuan melalui berbagai penulisan juga bertujuan untuk menginspirasi perbaikan kualitas tata kelola organisasi di Indonesia secara keseluruhan. Semua divisi di One GML bekerjasama dalam berbagai proyek untuk memberikan solusi yang terintegrasi dalam menerjemahkan strategi menjadi kinerja yang unggul dan berkesinambungan bagi kepuasan pelanggan, karyawan, dan pemegang saham dari klien GML.
Syaiful
Editor: Ady Indra P
Sumber Artikel:
Subscribe our latest insight and event
FOLLOW US
© 2024 ONE GML Consulting